Pada tutorial kali ini, kita akan belajar cara membuat
wallpaper glowing flower dengan menggunakan photoshop. photoshop yang saya gunakan yaitu photoshop CS6.
Langsung saja kita masuk pada tutorialnya.
Hal yang pertama kita lakukan yaitu, membuat file dokumen
baru, yaitu pilih file> New, atau tekan CTRL+N. setelah itu atur resolusi
dari gambar yang ingin kita buat agar sama seprti resolusi layar desktop kita,
agar wallpaper dapat termuat keseluruhan. Karena resolusi layar desktop saya
1366X768, maka saya atur demikian.
Setelah itu pilih paint bucket tool atau fill tool, dan
pilih warna hitam, atau anda juga bias menekan SHIFT+F5, lalu pilih black, lalu
tekan ok.
Setelah berhasil mewarnainya dengan warna hitam, sekarang
waktunya membuat layer baru dengan cara menekan CTRL+SHIFT+N, atau klik icon
seperti pada gambar dibawah.
Setelah layer dibuat, pilih pen tool atau tekan P.
Dan buatlah pola seperti ini.
Setelah itu fill pola tersebut dengan warna putih agar
menjadi seperti ini
Lalu klik kanan pada layer yang kita buat tadi dan pilih
resterize layer.
Kemudian pilih magic wan tool, atau tekan W
Setelah itu kita lakukan selection dengan cara klik pada
shape yang baru kita buat tadi.
Lalu klik kanan pada objek yang kita pilih tadi dan pilih
feather, atau pada menu select pilih feather, atau tekan SHIFT+F6.
Pada feather Radius nya atur menjadi 20.
Setelah itu pilih move tool, atau tekan V. dan pindah objek
yang kita buat tadi, lalu hapus dengan
menekan delete.
Kemudian buat sebuah folder untuk membuat bagian khusus
untuk bunganya. Yaitu dengan cara klik icon folder dibawah layer, lalu drag
layer yang baru kita buat tadi kearah folder tersebut.
Kemudian, klik kanan pada layer yang kita masukkan kefolder
tersebut, lalu pilih duplicate layer, atau tekan CTRL+J. setelah itu, pilih
layer duplicate tadi dan atur posisinya dengan cara tekan CTRL+T untuk
mentransformnya, lakukan itu secara berulang-ulang, agar terlihat seperti bunga , buatlah seperti yang
saya buat dibawah ini, atau dengan gaya anda sendiri
Nah, tahap membuat bunga sudah selesai, sekarang waktunya
memberikan efek warna pada bunga
tersebut, caranya yaitu buat new layer. Pastikan layer tersebut berada diatas
folder.
Lalu pilih gradient tool
Atur warnanya sesuka hati anda, saya sarankan untuk
menggunakan warna-warna yang cerah.
Setelah itu, pilih pada bagian diatas layer seperti pada
gambar dibawah, dari normal, ganti menjadi overlay
Maka hasilnya akan sama seperti gambar dibawah ini
Untuk memberi efek glow pada bunga tersebut, klik pada
folder, dan pilih logo fx dibawah layer seperti pada gambar dibawah,
setelah memilih fx,
pilih blending option, lalu klik pada outer glow
dan atur sesuai kebutuhan anda,
Untuk size yang saya gunakan adalah 7, dan pada warnanya
saya ganti menjadi putih.
Setelah membuat efek glow, sekarang waktunya untuk membuat
tangkai dari bunga,
Caranya yaitu, buat layer baru, kemudian fill dengan warna
putih
Setelah itu, tekan CTRL+T untuk mentransform dan ubah
ukurannya agar menjadi kecil seperti pada gambar dibawah ini
Kemudian pindahkan dan buat agar seperti ini.
Kemudian, pada tangkainya juga kita berikan efek glow sama
seperti pada bunga, caranya yaitu, klik kanan pada folder atau group tadi, lalu
pilih copy layer style. Setelah itu klik kanan pada tangkai dan pilih paste
layer style.
Masih pada tangkai, kita turunkan level opacity nya menjadi
75%, maka hasilnya akan menjadi seperti ini.
Lalu pilih eraser tool atau tekan E. pada hardness jadikan
30%, kemudian hapus bagian bawah pada tangkai
Dan hasilnya akan menjadi seperti ini
Demikian tutorial dari saya, semoga bermanfaat, terima kasih
atas kunjungannya
Wassalam






0 komentar:
Posting Komentar